Cara Menjadi Agen Frozen Food untuk Pemula, Catat! – Siapa yang tidak suka frozen food? Makanan beku yang praktis diolah ini kini menjadi kesukaan sebagian besar orang. Karena tingginya minat masyarakat akan frozen food, semakin banyak agen frozen food bermunculan menawarkan beragam variasi makanan beku untuk memenuhi kulkas.
Apakah Anda tertarik menjadi salah satu agen frozen food? Ada baiknya Anda menyimak artikel satu ini karena akan ada informasi mengenai frozen food baik dari kelebihan dan kekurangan dan tentunya 6 cara menjadi agen frozen food agar cuan!
Table of Contents
Kelebihan Menjadi Agen Frozen Food
Produk yang Lebih Tahan Lama
Bagi Anda yang ingin memulai bisnis agen frozen food, tidak perlu khawatir dengan penyimpanan stok. Pasalnya, produk yang dijual termasuk ke dalam makanan beku dan bisa bertahan lama di suhu dingin tanpa bakal membusuk.
Anda cukup membutuhkan freezer sebagai tempat penyimpanan stok produk frozen food. Namun, Anda juga perlu memerhatikan ketahanan dari bahan baku makanan tersebut. Pastikan tanggal kadaluarsanya masih lama sehingga bisa bertahan lama dalam penyimpanan.
Memiliki Produk yang Bervariasi
Dengan beragamnya jenis makanan yang ada saat ini, para penjual berlomba-lomba untuk berinovasi menciptakan produk baru. Sama halnya dengan frozen food yang kini memiliki banyak variasi. Mulai dari makanan ringan seperti risoles, nugget, hingga lauk beku yang dapat dihangatkan menggunakan microwave.
Target Pasar yang Luas
Frozen food dianggap sebagai makanan cepat saji, sehingga masih banyak dicari orang khususnya yang memiliki banyak kesibukan.
Melihat hal tersebut, target pasar makanan beku tidak hanya menyasar untuk ibu rumah tangga saja, melainkan juga anak kost dan pekerja yang tidak memiliki waktu untuk memasak. Frozen food juga aman untuk dikonsumsi oleh semua kalangan, karena tidak semua produknya harus digoreng. Ada beberapa frozen food yang aman dikonsumsi sebagian orang karena cara penyajiannya dikukus seperti bakpao dan dimsum.
Kekurangan Menjadi Agen Frozen Food
Persaingan yang Ketat
Pelaku usaha frozen food mengalami peningkatan yang cukup tinggi karena banyaknya peminat. Selain itu produksi makanan beku terbilang cukup mudah dan bahan baku yang murah. Persaingan yang cukup ketat dalam bisnis ini tidak bisa dihindari.
Sebagai agen frozen food, Anda perlu memperkuat kegiatan promosi dan pemasaran, serta meningkatkan kualitas produk. Agar banyak penjual frozen food yang menjadikan Anda sebagai supplier mereka.
Tanggal Kadaluarsa yang Sering Dilupakan
Seperti yang disebutkan sebelumnya, frozen food memang bisa bertahan lama jika berada di suhu dingin. Hal inilah yang kadang membuat orang-orang lupa mencantumkan tanggal kadaluarsa. Padahal tanggal kadaluarsa sangat penting dicantumkan dalam produk makanan, meskipun berbentuk frozen food.
Apabila tidak bisa mengira-ngira tanggal kadaluarsa, Anda dapat mencantumkan amsa simpan produk, misalnya 3 bulan atau 6 bulan.
Bergantung pada Mesin Freezer
Produk frozen food hanya dapat bertahan lama pada mesin pendingin freezer. Jika produk dikeluarkan meskipun hanya semalam, ada kemungkinan produk tersebut akan membusuk.
Karena tidak boleh berlalu lama berada di suhu ruang, Anda memerlukan mesin freezer untuk menyimpan produk. Jika produk telah selesai dibuat harus segera dimasukkan ke dalam freezer. Karena sangat bergantung pada mesin pendingin, Anda memerluka freezer cadangan untuk mengantisipasi berbagai hal tak terduga, seperti mati listrik.
6 Cara Menjadi Agen Frozen Food yang Perlu Anda Ketahui
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan frozen food sebagai pertimbangan, kini saatnya Anda mengetahui bagaimana cara menjadi agen frozen food.
Tidak sembarangan orang yang bisa menjadi agen frozen food. Anda perlu melengkapi beberapa persyaratan, yakni memiliki surat izin edar untuk frozen food, mampu memahami peluang bisnis agen frozen food, disiplin menjalankan tugas, dan mampu menentukan jenis produk dengan prospek penjualan yang tinggi.
Jika Anda sudah memenuhi persyaratan tersebut, maka Anda bisa melakukan beberapa cara menjadi agen frozen food di bawah ini.
Pahami Sistem Kerja Agen Frozen Food
Anda perly memahami sistem kerja sama perusahaan atau produsen frozen food. Setiap perusahaan memiliki aturan dan cara kerja yang berbeda-bedam sehingga memahami sistem kemitraan ini menjadi penting.
Sebelum memutuskan untuk bekerja sama dengan sebuah perusahaan frozen food, pahami SOP yang disiapkan perusahaan. Tanyalah hal yang kurang Anda pahami. Pastikan pula harga yang ditetapkan perusahaan sudah sesuai dengan perhitugan, karena hal ini akan berpengaruh langsung pada kesuksesan bisnis Anda.
Pilih Jenis Frozen Food
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah menentukan jenis frozen food yang ingin Anda jual. Tahap ini sangat penting karena akan memengaruhi seluruh proses bisnis Anda, mulai dari penentuan modal awal hingga cara memasarkan produk. Jenis produk yang Anda jual juga menentukan apakah frozen food akan laku di pasar atau tidak karena setiap orang memilik selera makanan beku yang berbeda-beda.
Ada berbagai jenis makanan beku yang bisa Anda temukan di pasar, seperti olahan daging, siomay, sayuran, hingga nugget dan sosis, Ini adalah beberapa pilihan frozen food yang sudah populer di kalangan masyarakat. Namun, Anda juga bisa memilih varian makanan beku yang tidak biasa. Seperti kebab, donat, croissant, mantou, atau corndog.
Buat Anggaran Biaya untuk Menjadi Agen Frozen Food
Setelah menentukan jenis makanan beku, Anda perlu membuat anggaran biaya yang harus dikeluarkan. Meski bisnis ini memiliki anggaran biaya yang terbilang sederhana, hal ini tetap perlu dilakukan untuk memastikan seluruh transaksi keuangan tercatat dengan benar.
Anda perlu mencatat peralatan apa saja yang dibutuhkan untuk menjalankan bisnis ini, kemudian hitung biaya yang dikeluarkan. Jangan lupakan biaya tambahan seperti pengemasan, listrik, intenet, dan biaya lain-lain.
Persiapkan Alat yang Dibutuhkan Agen Frozen Food
Cara menjadi agen frozen food selanjutnya adalah menentukan alat yang dibutuhkan untuk berjualan. Meski bisa berjualan di rumah, ada beberapa peralatan yang tetap dibutuhkan untuk menunjang kegiatan usaha. Beberapa alat yang perlu dipersiapkan berupa freezer, vacuum sealer, kendaraan niaga, internet, etalase kaca, peralatan administrasi, perlengkapan pengepakan makanan beku, dan lain sebagainya.
Buat Rincian Anggaran
Hal yang tidak kalah penting dalam memulai sebuah usaha adalah membuat rincian biaya. Ketika baru memulai sebuah usaha kecil, anggaran mungkin akan terlihat sederhana karena tidak butuh banyak bahan dan peralatan.
Meskipun begitu, rincian anggaran tetap harus dibuat untuk melihat jumlah biaya yang dikeluarkan. Buat daftar peralatan yang Anda butuhkan untuk menjadi agen frozen food, kemudian masukan rincian biaya yang dibutuhkan.
Bidik Target Pasar yang Tepat
Ketika Anda menentukan produk yang akan dijual, hal tersebut harus dibarengi dengan target pasar yang ingin Anda capai. Produk frozen food yang Anda tawarkan tentu harus terjual pada konsumen yang tepat.
Apakah produk yang Anda jual menargetkan anak-anak, remaja, orang dewasa, atau ibu-ibu? Dengan mengetahui target pasar, proses pemasaran produk juga akan lebih mudah untuk dilakukan. Misalnya, jika Anda menargetkan ibu-ibu, maka promosi lewat WhatsApp akan lebih mudah menjangkau mereka.
Itulah cara menjadi agen frozen food yang memberi peluang bisnis menjanjikan. Agar bisnis Anda makin berkembang, jangan ragu untuk merambah ke bisnis online. Kembangkan bisnis frozen food online dengan software toko IPOS.
IPOS dilengkapi fitur-fitur luar biasa yang bisa menjadi solusi yang tepat untuk bisnis frozen food Anda. Kembangkan usaha Anda sekarang dengan IPOS!
Coba gratis IPOS di sini.
Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 5, IPOS 4