Strategi Marketing Apple ini Dapat Anda Pelajari

Strategi Marketing Apple ini Dapat Anda Pelajari

Strategi Marketing Apple ini Dapat Anda Pelajari – Dapat dikatakan bahwa iPhone merupakan salah satu primadona ponsel unggulan untuk para pengguna gadget. Produk-produk Apple seperti Macbook, iMac, iPad, Apple Watch dan lain sebagainya selalu laris manis di pasaran meskipun banderol harganya selangit. Penjualan smartphone iPhone di kala pandemi bahkan mengalami peningkatan. Mengutip laman MacWorld, pada Senin (25/1), Apple berhasil menjual sekitar 15 juta iPhone di AS pada kuartal kedua di 2020. Jumlah tersebut disebut-sebut lebih banyak dari penjualan sebelumnya terutama dengan hadirnya iPhone SE yang baru-baru ini dirilis.

Kesuksesan tersebut tentunya menimbulkan pertanyaan, sebenarnya bagaimana sih strategi marketing Apple yang membuat namanya kian eksis dan banyak digandrungi oleh pengguna?

Berikut ini 5 Strategi Marketing Apple yang bisa menjadi jawaban dari pertanyaan tersebut. Tetapi perlu diingat, kelima strategi ini bukan berarti patokan tapi bisa Anda jadikan sebagai referensi untuk Anda yang baru merintis perusahaan agar produk yang diusung dan pemasarannya terancang dengan sempurna!

5 Strategi Marketing Apple yang Dapat Anda Pelajari

 Fokus pada Nilai Keunikan Dibandingkan Harga

Tim pemasaran Apple memang sukses membuat produk mereka terlihat mewah dan premium. Mulai desain, fitur hingga strategi marketingnya. Alhasil dengan menggunakan perangkat dengan lambang buah apel digigit ini sudah menjadi semacam prestise tersendiri bagi penggunanya. Ditambah lagi banyak publik figure dari berbagai manca negara kerap kali menggunakan produk ini sebagai smartphone andalan mereka.

Selain itu, sadarkah Anda bahwa prouk-produk Apple tidak pernah terjebak dalam persaingan harga? Hal ini tebrukti bahwa mereka tetap membanderol harga yang tinggi dan mengutamakan kualitas pada setiap produknya. Ini merupakan salah satu strategi marketing apple, yaitu lebih berfokus untuk mengembangkan nilai keunikan produk daripada menghabiskan waktu melakukan persaingan dengan brand lain perihal harga.

Baca Juga :   Tips Menghemat Biaya Operasional Perusahaan

Nilai keunikan inilah yang menjadi kekuatan utama dibandingkan kompetitor. Jika pengguna setia sudah didapat, maka sudah pasti mereka tidak akan melirik ke tempat lain walau harganya murah dengan kualitas yang hampir sama sekali pun.

Terus Melakukan Inovasi

Strategi marketing Apple selanjutnya adalah tidak pernah berhenti untuk selalu berinovasi. Karena Apple menyadari betapa pentingnya sebuah produk yang dibuat sesuai dengan kebutuhan konsumen. Sebagai contoh para pengguna iPhone merasa Ios memiliki tampilan dan user interface yang sederhana dibanding android. Meskipun begitu, iPhone justru memiliki perlindungan keamanan yang optimal dan patut dicontoh oleh perusahaan lain.

Semua komponen di iPhone pun dibuat sendiri tanpa adanya campur tangan vendor lain. Seperti pada bagian chipset yang didesain khusus oleh bagian internal Apple. Atau fitur Siri yang semakin memudahkan penggunanya dalam beragam aktivitas. Mereka pun menjadi trendsetter yang seringkali “dicontek” oleh saingan lain. Tampilan desain pada iPhone juga terkesan elegan yang kemudian menjadi nilai lebih bagi para penggunanya.

Strategi Branding yang Baik

Apple menanamkan ide bahwa setiap produk yang dihasilkan merupakan teknologi canggih namun mudah digunakan atau user friendly. Hal tersebut tentu berbanding terbalik dari pemikiran banyak orang yang menganggap jika barang semakin canggih maka pengoperasiannya akan semakin rumit. Berkat branding seperti itulah produk iPhone dari Apple ini semakin digandrungi oleh banyak orang tidak mengenal rentang usia.

Strategi marketing Apple ini juga didukung dengan penggunaan logo atau slogan yang mudah diingat sehingga menjadi nilai plus produk yang diusung oleh Steve Jobs ini. Slogan sederhana yang hanya menggunakan dua kata “Think Different” ini nyatanya langsung tertuju kepada Apple dan mudah untuk diingat. Slogan tersebut juga menggambarkan produk Apple yang menarik dan memiliki keunikan tersendiri jika dibandingkan smartphone lain.

Baca Juga :   7 Tips Bisnis Minimarket Menguntungkan

Mendengar Masukan dari Pelanggan

Dengan hadirnya media sosial, pelanggan memiliki banyak cara untuk mengekspresikan opini mereka untuk produk-produk suatu perusahaan.

Apple menyadari pentingnya hal itu dengan mengarahkan pengembangan produk sesuai dengan keinginan pelanggan. Hal ini menjadi strategi marketing Apple selanjutnya. Apple juga selalu update dan menjaga komunikasi dengan para pengguna produknya. Setiap meluncurkan produk terbarunya maka akan diadakan seminar dan gathering untuk para pelanggannya.

Dengan begitu, terbukti bahwa Apple memang mengenal setiap pelanggannya dengan baik.

Membangun Sebuah Pengalaman

Semua orang dapat membuat produk, namun tidak semuanya dapat menciptakan pengalaman bagi penggunanya. Sebagaian pengguna iPhone justru merasa penggunaannya lebih praktis dan ekslusif membuat mereka merasa sulit untuk beralih ke produk lain. Sistem yang dapat mudah terintegrasi pada banyak gadget ini membuat pengguna Apple tidak mudah keluar dari ekosistem digital yang diciptakan Apple, sebab jika pindah ke Android akan merepotkan untuk memindahkan data mereka. Pengalaman dari pengguna juga biasanya dituturkan secara langsung dari satu orang ke orang lain menyebabkan adanya marketing gratis dari pengguna kepada perusahaan.

Menjadi besar seperti Apple tidaklah didapat dengan mudah. Butuh waktu dan pengalaman bertahun-tahun untuk mendapatkan kesuksesan seperti saat ini. Kini, dengan ketatnya persaingan pasar saat ini, Anda harus dapat memenangkan pasar dengan strategi yang tepat dan juga ide yang inovatif seperti strategi marketing Apple. Strategi marketing memang sangat diperlukan dalam sebuah bisnis. Akan tetapi, Anda juga perlu ingat bahwa Anda memiliki anggaran perusahaan untuk marketing Anda.

Tidak perlu secara manual, tidak perlu membawa kertas kesana-kesini. Kini sudah banyak software accounting Indonesia terbaik berupa aplikasi akuntansi, contohnya IPOS. Software akuntansi online dengan fitur keuangan yang lengkap, aman dan cepat untuk bisnis Anda.

Coba gratis IPOS di sini.

Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 5, IPOS 4

 

 

 

Tentang Kami :

Trigonal Software adalah salah satu entitas usaha yang ikut mendukung dan menggalakkan penggunaan produk teknologi informasi ke kalangan pengusaha UKM di Indonesia, berdiri di akhir tahun 2007.

Office :

JL. Kemang Soka Raya, Blok A No. 20, Kemang Pratama 2, Kota Bekasi, Jawa Barat

Jam Operasional :

Senin – Jumat : 09.15 – 17.00 WIB
Sabtu : 09.00 – 12.00 WIB
Ahad/Libur Nasional : Off