Usaha Salon Kecantikan, Langkah Memulai dan Tips Suksesnya – Jika Anda adalah seorang wanita, kita semua mungkin sepakat bahwa kecantikan adalah sebuah kebutuhan dasar untuk menunjang penampilan Anda. Atas dasar ini, kebutuhan akan jasa mempercantik diri memiliki permintaan yang sangat tinggi dari waktu ke waktu dan membuka bisnis salon kecantikan adalah pilihan yang cukup baik jika Anda memiliki pengalaman dalam hal tersebut.
Pada kehidupan sehari-hari, salon kecantikan dipahami sebagai tempat penyedia layanan untuk merawat wajah, rambut, dan kosmetik. Sehingga, usaha salon kecantikan merupakan sebuah usaha dalam bentuk jasa pelayanan perawatan rambut, muka, atau kosmetik untuk meraih untung.
Table of Contents
Langkah untuk Memulai Usaha Salon Kecantikan
Salon kecantikan adalah salah satu usaha yang bisa dimulai sendiri. Artinya, kalau Anda memiliki keahlian di bidang tersebut, Anda bisa memulainya tanpa harus merekrut karyawan lain. Setelah usaha berjalan dan berkembang, barulah Anda dapat mempertimbangkan untuk mempekerjakan tenaga tambahan.
Namun, jika memiliki modal yang cukup, Anda pun dapat membuka usaha salon kecantikan tanpa harus memiliki keahlian. Caranya adalah dengan mencari partner yang memang menggeluti bidang salon wanita. Lebih lanjut lagi, berikut adalah langkah yang bisa Anda mulai untuk membuka usaha ini.
Edukasi Diri
Walaupun Anda berniat untuk mempekerjakan karyawan nantinya, tidak ada salahnya mengisi diri dengan berbagai pengetahuan mengenai kecantikan. Anda dapat mengambil kursus singkat penata rambut misalnya. Jadi, Anda juga memiliki keahlian yang bisa tersalurkan di usaha salon kecantikan Anda.
Pelajari Produk Kecantikan
Saat ini, terdapat banyak sekali produk kecantikan yang beredar. Dalam usaha salon kecantikan, memilih produk yang tepat dan cocok untuk pelanggan adalah salah satu kunci keberhasilan layanan Anda.
Untuk itu, kumpulkan jenis produk, harga, serta ulasan dari pengguna sebelumnya untuk menentukan yang terbaik untuk salon. Harga produk juga akan menentukan traif yang akan diberlakukan di salon. Maka dari itu, seringkali salon memberikan pilihan harga layanan tergantung produk yang digunakan.
Cari Lokasi Usaha yang Strategis
Tidak sedikit salon kecantikan yang berawal dari usaha rumahan. Kalau memungkinkan, manfatkan ruang yang berada di bagian depan rumah Anda untuk disulap menjadi salon kecantikan. Selain memangkas modal, promosi salon kecantikan pun akan menjadi mudah karena Anda sudah mengenali lingkungan sekitar.
Namun begitu, Anda pun boleh menyewa ruko atau lahan usaha. Pertimbangkan juga berinvestasi dengan menyewa lot di pusat perbelanjaan. Saat ini, banyak wanita itu melakukan banyak hal di dalam satu tempat nongkrong, berbelanja, dan merawat diri.
Buat Konsep Salon
Penting untuk Anda mematangkan konsep salon kecantikan karena hal tersebut akan menentukan besaran modal yang dibutuhkan. Misalnya saja, Anda hanya akan memberikan layanan perawatan rambut saja. Berarti layanan yang bisa Anda berikan berupa potong rambut, creambath, masker rambut, pewarnaan rambut, ditambah hair styling.
Banyak juga salon kecantikan yang berangkat dari keahlian pemilik dalam merias wajah. Usaha salon kecantikan bisa berupa salon rias yang menerima pelanggan untuk riasan acara tertentu, lengkap dengan tatanan rambut dan penyewaan baju.
Kemudian, ada pula usaha salon kecantikan yang meliputi perawatan wajah dan tubuh. Layanan bisa termasuk facial, lulur, spa, perawatan kuku, hingga pijat refleksi. Kembali lagi, ragam layanan yang dapat Anda tawarkan bergantung pada keahlian tenaga kerja yang ada di salon.
Rencanakan Modal
Setelah konsep ditentukan, barulah saatnya Anda menentukan besaran modal yang dibutuhkan. Buatlah daftar kebutuhan peralatan dan perlengkapan beserta harganya. Lalu tentukan juga produk yang dibutuhkan, masa penggunaan, dan sistem inventaris yang harus dilakukan.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan
Banyak aspek yang harus Anda perhatikan dalam menjalani usaha salon kecantikan. Walaupun masih berskala kecil, pengelolaan sumber daya manusia, kualitas perawatan dan produk, serta pengaturan keuangan harus dilakukan secara profesional. Hal tersebut nantinya akan berpengaruh pada perkembangan bisnis Anda di kemudian hari.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan : Pengelolaan SDM yang Baik
Sebagai bisnis jasa, sumber daya manusia yang ada di dalam salon kecantikan akan menentukan kualitas. Lakukan briefing setidaknya satu kali dalam seminggu bersama karyawan yang Anda miliki. Berikan motivasi pada mereka untuk terus memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggan.
Perlu diingat, umumnya Anda melayani kebutuhan perawatan wanita yang cenderung peka terhadap masalah kecil. Jadi, sebisa mungkin dukung karyawan untuk memiliki gaya komunikasi yang baik dengan para pelanggan. Seringkali pelanggan membutuhkan diskusi soal perawatan kecantikannya. Nah, karyawan Anda harus bisa memberikan anjuran yang tepat melalui obrolan yang menyenangkan. Kalau sudah begitu, biasanya pelanggan tidak akan sungkan untuk datang lagi menggunakan jasa salon kecantikan Anda.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan : Promosi yang Menarik
Semakin banyak layanan yang Anda tawarkan, semakin banyak promosi yang bisa Anda lakukan. Misalnya saja, gratis hair styling untuk setiap kali cream bath. Atau, potongan harga untuk perawatan selanjutnya setelah bertransaksi dengan jumlah tertentu. Gantilah materi promo 2-3 kali dalam sebulan untuk menggaet banyak konsumen.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan : Hindari Produk Tidak Resmi
Banyak sekali beredar produk kecantikan yang belum jelas komposisinya. Sering kali, bahan-bahan yang ada malah berbahaya bagi tubuh wanita. Maka dari itu, sebaiknya Anda mengecek ulang keaslian produk yang Anda gunakan di salon kecantikan. Produk seperti sampo, kondisioner, lulur, losion, hingga krim wajah untuk facial harus terdaftar resmi di BPOM agar aman.
Jangan mudah tergiur dengan harga yang murah walaupun dengan alasan agar modal perlengkapan menjadi lebih rendah. Banyak pelanggan wanita mengapresiasi produk yang berkualitas dengan harga yang sesuai dibandingkan harus mengambil risiko efek samping dari produk tidak resmi.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan : Memberikan Jasa yang Berkualitas
Kembali lagi ke persoalan layanan dan tenaga kerja. Pastikan karyawan yang ditugaskan untuk melakukan satu perawatan benar-benar ahli di bagian tersebut. Misalnya saja, jangan minta karyawan yang biasa melakukan cream bath untuk memotong rambut karena hasilnya tidak akan memuaskan.
Untuk itu, seiring berjalannya usaha salon kecantikan, Anda pun bisa melakukan latihan atau training berbagi keterampilan bersama para karyawan. Jadi, semua karyawan memiliki keahlian yang sama dan bisa melakukan semua jenis perawatan.
Hal lain yang harus diperhatikan dalam kualitas layanan adalah kebersihan tempat dan peralatan. Barang seperti sisir, handuk, alas ranjang facial, dan ruangan salon secara keseluruhan harus terlihat rapi dan bersih. Hal ini perlu dilakukan agar pelanggan betah berlama-lama dan bahkan datang lagi untuk perawatan berikutnya.
Tips Menjalani Usaha Salon Kecantikan : Menggunakan Teknologi dalam Mengatur Keuangan
Kisaran harga perawatan di salon bisa berkisar di angka Rp 35.000 – Rp 500.000 untuk satu jenis layanan. Kalau satu pelanggan bisa melakukan lebih dari satu macam perawatan, ini berarti Anda harus memiliki pencatatan dan pengaturan keuangan yang teliti.
Selain itu, banyak salon juga menerapkan sistem honor pada karyawannya. Selain gaji pokok, karyawan juga akan mendapatkan bayaran per-perawatan yang dilakuannya. Pencatatan atas satu pelanggan harus dibuat berdasarkan jenis perawatan, harga, serta petugas yang melakukannya.
Untuk itu, manfaatkan teknologi seperti sistem kasir yang mumpuni seperti IPOS. Gunakan juga tenaga staf kasir atau administrasi yang khusus menangani tentang pencatatan ini agar semua lebih teratur.
Seperti menjalani bisnis lainnya, Anda perlu memiliki konsistensi dalam berbisnis di dunia salon kecantikan. Dengan beberapa insight dan tips usaha salon kecantikan di atas, Anda bisa berinovasi lebih lanjut untuk meningkatkan kualitas layanan yang Anda berikan.
Coba gratis IPOS di sini.
Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 5, IPOS 4